Isi Artikel Utama

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi perpangkatan dan keaktifan peserta didik dalam mengikuti pembelajaran matematika kelas IX B MTsn 1 Bone melalui model pembelajaran Make A Match. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus. Langkah masing-masing siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Sebagai subyek penelitian adalah peserta didik kelas IX B MTsN 1 Bone semester 1 tahun pelajaran 2019/2020, berjumlah 37 peserta didik. Peneliti berkolaborasi dengan guru Matematika MTsN 1 Bone. Data diperoleh melaui observasi, catatan dan tes. Keabsahan data diupayakan dengan rumus rata-rata menghitung persentase hasil test.Data kualitatif dianalisismelalui reduksi data, penyajian data, dan verifikasi, sedangkan data kuantitatif dianalisis secara deskriptif dengan menghitung persentase hasil tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui model pembelajaran Make A Match  pada materi perpangkatan dapat meningkatkan hasil belajar matematika serta keaktifan peserta didik dalam mengikuti pembelajaran matematika. Dalam proses pembelajaran yang ditandai oleh meningkatnya rasa percaya didi, semangat belajar dan keberanian peserta didik. Hal ini didukung meningkatnya hasil belajar serta dibuktikan dengan nilai rata-rata pada pra PTK sebesar 14,59, siklus I sebesar 72,16 dan siklus II sebesar 80. Persentase ketuntasan siklus I dan II adalah 40,54 % dan 81, 08 %.

Kata Kunci

: Learning Outcomes Rank Make A Match Hasil Belajar Perpangkatan Make A Match

Rincian Artikel